Jauh Lebih Berkah berdasarkan Hadist Dari Abu Hurairah Radhiyallahu anhu dari Nabi Shallallahu alaihi wa Sallam, beliau bersabda: Ada tujuh golongan yang akan mendapatkan naungan Allah pada hari yang tiada naungan selain naungan-Nya. Mereka adalah:
(1) Penguasa yang adil, berdasarkan Syariatnya...
(2) Seorang pemuda yang tekun (tumbuh) beribadah kepada Allah,
(3) Seorang yang hatinya senantiasa bergantung (memikirkan dan mengusahakan kemakmuran) masjid,
(4) Dua orang laki-laki yang mencintai karena Allah, bertemu dan berpisah karena Allah,
(5) Seorang laki-laki yang diajak berbuat mesum oleh seorang wanita yang mempunyai jabatan dan kekayaan namun ia menolak dengan mengatakan Aku takut kepada Allah
(6) Seorang yang bersedekah secara sembunyi-sembunyi sehingga tangan kirinya tidak mengetahui apa yang disedekahkan oleh tangan kanannya,
(7) Seorang yang berdzikir saat sedang sendirian hingga menangis karena rasa takutnya kepada Allah (HR.Bukhari, Muslim)
Walau terang-terangan dianjurkan untuk memberi contoh bagi orang lain, berdasarkan Ayat, Allah SWT Berfirman: "Orang-orang yang menafkahkan hartanya di malam dan di siang hari secara tersembunyi dan TERANG-TERANGAN, maka mereka mendapat pahala di sisi Tuhannya. Tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka BERSEDIH hati" [QS:Al Baqarah:274]
Semoga kita tidak tergolong orang yang diam-diam tidak sedekah..hehehe, kalo ada yang terang-terangan gak sedekah, atau mereka yang nganjurin orang terang-terangan gak sedekah, nyela sedekah sama aja dengan sponsor bakhil, Insya Allah di FB ini mah enggak ada, semoga khususnya semua donatur diberkahi rizkinya dan umumnya jamaah sekalian, juga bagi yg belum mampu agar dibanyakin hartanya, juga dibanyakin sedekahnya Lillaahi ta'ala atas hidayah dan izin Allah, dan Allah terima amal shaleh kita, dihapuskan dari dosa dan kesalahan, amin.
Semua baca Al Fatihah, ketik fatihah aja di comment, sebagai nandain kemudian dibaca dgn setulus hati, Semoga diijabah..
0 comments:
Post a Comment